Kue mendut ubi ungu bisa dibilang sebagai kue tradisional kreasi baru yang bisa memberikan cita rasa kue mendut baru sehingga menjadi tidak membosankan. Kue mendut ini di bilangan kota jakarta sering disebut sebagai kue bugis ketan hitam. Bisa dibilang cara membuat kue bugis dengan cara bikin kue mendut tidak jauh berbeda. Karena pada dasarnya bahan kue yang cukup lengket saat ditelan ini sama sama menggunakan tepung ketan, baik ketan hitam maupun ketan putih, atau kadang kala menggunakan kedua tepung ketan hitam dan putih.
Resep kue mendut ubi ungu
Bahan utama- Tepung ketan putih : 125 gram
- Ubi ungu : 50 gram, kupas ( kerok ) kulitnya dan kukus, lantas haluskan.
- Gula pasir : 3 sendok makan atau secukupnya
- Garam : 1/2 sendok teh
- Air bersih : sekitar 100 ml atau setengah gelas
Bahan untuk isian
- Kelapa parut : setengah butir, pilih kelapa muda
- Gula merah : sekitar 50 gram, sisir supaya mudah larut
- Gula pasir : 2 sendok makan
- Daun pandan : 2 lembar, potong potong
- Vanili : 1/2 sendok teh
- Air bersih : 200 ml
Bahan kuah atau saus
- Santan kelapa : sekitar 300ml, buat dari setengah butir kelapa tua
- Tepung tapioka : 2 sendok makan peres
- Vanili : 1/4 sendok teh
- Daun pandan : 3 lembar
- Garam : 1/2 sendok teh atau secukupnya
Cara bikin kue mendut ubi ungu
- Langkah pertama rebus semua bahan isian, tunggu hingga air habis, namun jangan sampai kering.
- Berikutnya ambil wadah dan masukkan ( bahan utama ), seperti tepung ketan dan ubi ungu halus, masukkan juga gula dan garam, aduk aduk hingga merata. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil di uleni hingga menjadi adonan yang kalis.
- Berikutnya ambil adonan secukupnya dan bulatkan, buat lobang dan isi dengan kelapa parut gula merah ( bahan isian ) secukupnya, lantas tutup kembali.
- Selanjutnya siapkan langseng dan beri alas daun pisang ( bisa juga olesi minyak goreng sedikit agar tidak lengket ), taruh adonan bulat, awas jangan sampai menempel satu sama lainnya. Kukus selama 20 menit.
- Sekarang buat sausnya. rebus semua bahan saus kecuali tepung tapioka. Aduk aduk secara perlahan hingga mendidih. Lantas masukkan tepung tapioka ( yang sebelumnya telah di larutkan dengan sedikit air ) sedikit demi sedikit sambil di aduk aduk.
Saran penyajian
Ambil mangkok kecil, masukkan beberapa butir mendut dan siram dengan saus, mendut enak siap dinikmati. Untuk selanjutnya yuk tulis resep bakwan jagung goreng enak dan maknyus.